Fakta Menarik Liebe, Iblis Muda Anti Sihir di Black Clover. Baca Selengkapnya di Sini!

Sumber: Black Clover Wiki

Perkembangan kekuatan Asta hingga sejauh ini tidak terlepas dari peran yang dimainkan oleh Liebe. Liebe yang selama ini bersemayam di dalam grimoire hitamnya menjadi sumber kekuatan yang protagonist utama di serial Black Clover. 

Untuk informasi selengkapnya mengenai Black Clover Liebe, berikut fakta – fakta menarik dari iblis tanpa sihir yang satu ini :

Liebe Merupakan Iblis Termuda di Dunia Bawah

Sumber: Black Clover Wiki

Dalam dunia iblis, iblis yang lahir belakangan biasanya memiliki energi sihir yang lebih lemah dari iblis yang lebih tua. Sehingga mereka sering menjadi sasaran perundungan iblis – iblis lain yang lebih tua dan kuat. 

Hal itu sempat dialami oleh Liebe. Dia pernah dihajar habis – habisan oleh para iblis yang rangkingnya lebih tinggi dari Liebe, karena Liebe tidak memiliki kekuatan sihir. 

Kemudian, nasibnya berubah saat Liebe tanpa sengaja terlempar ke gerbang antar dunia iblis dan manusia, lalu terdampar di kerajaan Clover. Namun sayangnya, nasib Liebe tidak berubah karena dia juga menjadi sasaran perundungan para Ksatria Sihir yang menganggap Liebe sebagai ancaman bagi mereka. 

Liebe Sempat Diasuh Oleh Richita

Sumber: Black Clover Wiki

Meski demikian, Liebe bisa dibilang masih beruntung karena dia ditemukan oleh ibu kandung Asta, Richita. Liebe dibawa pulang ke rumah dan dirawat hingga sembuh. Setelah Richita tahu bahwa Liebe sudah bisa berinteraksi normal dengan dirinya, ibu kandung Asta tersebut mengangkat Liebe sebagai anak asuhnya dan kemudian menamainya dengan Liebe yang dalam bahasa Jerman berarti cinta. 

Kemudian mereka hidup normal dan bahagia. Liebe yang awalnya dipenuhi rasa dendam perlahan – lahan mulai luluh dan peduli pada ibu angkatnya tersebut. Richita ini bisa dibilang menjadi orang pertama yang disayangi Liebe sepenuh hati. 

Baca juga: Beberapa Anime Bergenre Harem Populer yang Layak Ditonton

Liebe Menyimpan Kebencian Mendalam Terhadap Para Iblis

Sumber: Twitter

Masih berkaitan dengan poin yang pertama, Liebe yang terlahir sebagai iblis muda sering menjadi sasaran perundungan oleh iblis lain yang lebih kuat darinya. Bahkan, Liebe harus menyaksikan sendiri Richita sosok perempuan yang sudah lama merawatnya seperti anak kandungnya meregang nyawa di tangan Lucifero. 

Dari kejadian itulah, kebencian Liebe terhadap para iblis tumbuh dan mengakar kuat di hatinya. Liebe lantas bersumpah bahwa dia suatu saat nanti akan membunuh semua iblis yang ada. Sumpahnya pun berhasil terlaksana setelah Liebe dan Asta berhasil mengalahkan para iblis yang kuat mulai dari Lucifero, Zagred, Lilith, hingga Nahamah. 

Liebe Tersegel Ke Dalam Grimoire Milik Licht

Sumber: Pinterest

Meski Liebe sudah keluar dari dunia iblis, namun kehidupannya ternyata tetap tidak berjalan mulus. Lucifero yang mengetahui keberadaa iblis kecil ini mencoba untuk memanfaatkan tubuh Liebe sebagai manifestasinya di dunia manusia. Sayangnya, usaha yang dilakukan Lucifero berhasil digagalkan oleh pengorbanan Richita. 

Sebelum Richita dijemput ajal, dia berhasil menyegel Liebe ke dalam grimoire milik Licht yang sudah menjadi tipe lama helain daun semanggi. Sehingga Liebe bisa aman dari gangguan Lucifero untuk sementara waktu. 

Sumber Utama Dari Anti-Sihir

Sumber: DeviantArt

Awalnya, meski terlahir sebagai iblis namun Liebe tidak memiliki kemampuan dan energi sihir sama sekali. Namun, setelah Liebe terkurung di dalam grimoire lima daun semanggi, secara misterius dia berhasil membangkitkan kekuatan misterius yang disebut sebagai Anti-Sihir. Kekuatan misterius tersebut bisa menetralkan segalam macam sihir sekalipun milik iblis. 

Kekuatan yang satu ini hanya bisa digunakan oleh manusia yang memiliki takdir sama dengan Liebe, yakni Asta sendiri yang sama – sama tidak memiliki energi sihir.

Baca juga: Ini Dia Pemilik Cakra Terbesar Selain Naruto