Categories: Film

Keren Nih, Ada Animator Indonesia Turut Terlibat Mengerjakan Boruto Episode 65

 

Kabar keren, terdapat animator Indonesia di Boruto Episode 65. Singkatnya, di Boruto episode 65 ini diceritakan reka ulang pertarungan keren yang ada di Boruto : Naruto the Movie. Tak sekedar reka ulang semata, adegan di episode 65 ini juga justru setingkat lebih keren daripada versi layar lebarnya. 

Dan yang membuat episode ini semakin spesial lagi adalah kemunculan satu nama saat ending credits episode ini berada di pertengahan videonya. Coba kalian tebak apa yang seharusnya dirayakan? Ayo cari tahu dengan menyimak fakta – fakta menarik berikut ini !

Ada animator asal Indonesia yang terlibat sebagai salah satu dari key animator yang mengerjakan serial Boruto episode 65. Dia adalah Ida Bagus Yoga seorang seniman 2D. 

Secara spesifik, yang lebih membagakan lagi adalah animator yang satu ini turut terlibat dalam salah satu adegan terkeren di serial Boruto episode 6. Dimana pada bagian itu diceritakan Naruto bekerja sama dengan Sasuke untuk menghadapi Momoshiki yang mencerminkan taktik mereka sewaktu kecil. Apalagi ketika menghadapi Zabuza Momochi kala itu. Bagaimana, luar biasa kan? 

Keberadaan animator asal Indonesia di Boruto bukanlah kabar baru, apalagi dengan adanya Creators in Pack beserta seniman – seniman animasi lokal yang juga turut berkarya didalam judul – judul anime keren yang lain. 

Namun justru lantaran Boruto merupakan salah satu bagian dari judul terbesar disejarah anime saat ini. Naruto menjadi alasan paling tepat bagi kita untuk merayakan betapa makin dekatnya animator – animator asal Indonesia untuk turut terlibat dalam industri anime.  

Mengingat semakin relevannya animator lokal yang turut terlibat dalam kancah anime, tentunya tidak mengherankan jika kelak dimasa depan, sebuah studio lokal bisa mendapatkan proyek anime sendiri. Dengan kualitasnya yang semakin berkembang pesat, tentunya animator – animator asal Indonesia sudah bisa menjadi sosok yang patut diawasi sepak terjangnya. 

Usai terlibat dalam pengerjaan serial Boruto episode 65, nama Ida Bagus Gede Yoga Narayana atau biasa dipanggil ‘Bagus’ atau ‘Guzzu’ memang semakin dikenal luas oleh para penggemar anime di Indonesia. Beberapa kali namanya muncul di ending credit beragam proyek anime misalnya di episode 6 anime SSSS.Gridman. 

Belum banyak yang tahu jika Guzzu sebelum terlibat dalam proyek Boruto, dia sudah terlebih dahulu dalam pembuatan anime melalui salah satu anime produksi Tiongkok dengan judul To Be Hero Season 2. Bahkan sebelumnya Guzzu juga sudah banyak terlibat dalam berbagai proyek animasi barat misalnya Castlevania produksi Netflix. 

Pada sebuah wawancara melalui surat elektronik, Guzzu bersedia membagikan pengalamannya selama menjadi animator di Jepang. Guzzu menjelaskan proses kerja dia sebagai animator freelance di sebuah studio luar negeri. Guzzu juga mengungkapkan permasalahan – permasalahan yang muncul di produksi anime saat ini, resiko kerja yang mungkin akan dihadapi animator – animator lokal saat berkerja di Jepang, dan tanggapannya tentang komunitas Sakuga saat ini. 

Bagaimana masih penasaran kah kamu dengan dunia Boruto dan industri anime lebih jauh lagi?


Sumber: https://beritanakmuda.com/
4nonyla

Recent Posts

Sinopsis Film Alien Romulus, Pertempuran Melawan Alien!

Alien: Romulus adalah film horor fiksi ilmiah yang membawa kita kembali ke dunia menegangkan dari…

3 weeks ago

10 Film Vin Diesel Terbaik, Ada Fast & Furious yang Terpopuler!

Vin Diesel adalah salah satu aktor Hollywood yang dikenal dengan karisma dan perannya dalam berbagai…

4 weeks ago

Sinopsis Film Death Race, Balapan Demi Kebebasan!

Mungkin kamu sudah sering mendengar nama Jason Statham, aktor laga yang dikenal lewat perannya dalam…

4 weeks ago

Sinopsis Till Death, Megan Fox yang Dikejar Pembunuh Bayaran!

Halo, pembaca setia! Kali ini kita akan membahas tentang film yang penuh dengan ketegangan dan…

1 month ago

Sinopsis Film Greenland, Komet Berbahaya Jatuh ke Bumi

Apakah kamu suka film yang penuh dengan ketegangan dan aksi? Kalau iya, film Greenland wajib…

1 month ago

Sinopsis Film Deadpool & Wolverine dan Fakta Menariknya!

Siapa yang tidak mengenal Deadpool dan Wolverine? Dua karakter ikonik dari Marvel ini kini hadir…

1 month ago